Selasa, 17 Mei 2011

How I love all of you... My Parents

Alkisah, ada seorang anak perempuan bertanya kepada ibunya,
"Ibu, ayah mana?"
Sang ibu menjawab dengan lembutnya,
"Ayah sedang bekerja nak."

Esokny, sang anak masih bertanya,
"Ibu, ayah dimana?"
Dan jawab sang ibu pun masih sama,
"Sedang bekerja anak q."

Hingga seminggu seperti itu. Pada akhirnya sang anak bertemu dengan ayahnya.
Tetapi, sang anak heran, dan akhirnya bertanya pada sang ayah,
"Ayah, ibu kemana?"
Sang Ayah menjawab dengan sabarnya,
"Nak, ibumu sudah tiada, apakah kamu tidak ingat?"

Sang anak sangatlah heran, dan tidak percaya dengan apa yg terjadi. Ia pun bertanya kembali pada ayahnya,
"Tidak mungkin ayah, seminggu ini aq selalu bersama ibu, ayah yang selalu bekerja siang malam tidak mengenal waktu. Kenapa ibu yang pergi dahulu?"

Sang ayah meminta maaf dan menjelaskan,
"Nak, selama seminggu ini ibumu berada di ICU. Ayah bekerja untuk membiayai pengobatan beliau, dan ketika malam saat dirimu tertidur, ayah yang menggantikan menjaga Ibumu dan kamu. Ayah ingin memberikan seminggu untuk kamu dapat bersama ibu dengan kasih sayangnya. Karena hanya kamu yang kami punya dan sayangi. Itu juga permintaan ibumu yang terakhir kalinya."

Sang anak yang berumur 4 tahun itupun mulai menangis sejadi-jadinya...
Dan mengucapkan terima kasih kepada sang ayah...

Sebenarnya, kasih sayang seorang ayah dan ibu sangatlah besar sekali. Mungkin takkan terlihat oleh kita yang hanya memikirkan bagaimana mendapat kasih sayang mereka.

Sang ayah yang merelakan hari-harinya untuk membiayai diri kita dan mengesampingkan perasaannya sendiri, dan lebih mengutamakan keluarganya.

Sang ibu yang merelakan hari-harinya untuk mengurus diri kita hingga besar, tanpa mengingat betapa lelahnya dirinya.

Dan mereka mementingkan diri kita untuk menjadi seseorang yang berhasil, dan melupakan kesehatan diri mereka sendiri demi diri kita agar dapat terus melangkah kedepan.

Terima kasih ayah, terima kasih ibu, aq mencintai kalian...
Semoga kalian selalu sehat, dan selalu bahagia, semoga aq dapat membanggakan diri kalian...


PS:
Love always from your son...
Herry Susanto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar